Monday, May 28, 2007

Rendang

Bahan-bahan :
2 kg daging sapi
4 butir kelapa parut
2 cm lengkuas dimemarkan
3 batang sere dimemarkan
2 lembar daun kunyit
2 lembar daun jeruk purut
2 buah asam kandis
5 lembar daun salam

Bumbu Halus :
35 buah bawang merah
10 buah bawang putih
2 cm kunyit
2 cm jahe
2 sendok makan merica
0.5 kg cabe merah
garam secukupnya

Cara :
Siapkan wajan, masukkan semua bumbu halus kedalam wajan dan tuangi santan. Setelah mendidih, masukkan lengkuas, jahe, sere, asam kandis, daun salam, daun kunyit, daun jeruk, dan potongan daging, campur jadi satu. Masak sampai santan mengental, lalu kecilkan api sampai santan kering. Kira-kira dimasak selama 4 jam.

Baca juga resep Soto

Sunday, May 6, 2007

Soto

Bahan :

2 ekor ayam
6 buah perkedel kentang
2 ikat soun
6 butir telur rebus
daun bawang iris halus
daun seledri iris halus
bawang goreng
bawang putih

Haluskan:

10 siung bawang merah
6 siung bawang putih
2 sendok teh penyedap
garam
20 butir merica
jinten
pala
kayu manis
6 sendok makan minyak goreng

bawang merah halus ditumis lalu masukkan bawang putih halus, tambahkan air, merica bubuk, dan bumbu lain. Lengkuas, jahe, salam,sereh, kunyit, dilumatkan saja dan campur dengan ayam rebus.

Mungkin ada yang merasa gampang sekali masak ini masak itu, dan enak hasilnya.. tapi tidak bagiku hiks, jadi aku buat aja resep ala diriku sendiri, dan enak ala diri sendiri juga.. wakaka...


Blog Soka3/5

Blog ini digunakan untuk nyatet resep-resep aja...

Soalnya aku ga bisa masak. Jadi ini dijadiin contekan kalo aku mau masak.
sssttt...